G
N
I
D
A
O
L

Paparkan Orasi Ilmiah dalam Wisuda XII, Prof. Adi Fadli Berikan Pesan Penting

Guru Besar Bidang Hukum Studi Islam UIN Mataram Prof. Dr. H. Adi Fadli, M. Ag mengawali orasi ilmiahnya dihadapan para wisudawan bahwa pendidikan itu memperbesar peluang keberhasilan kita.”

“Rencanakan masa depan kalian, karena yang menentukan suksesnya masa depan adalah kita sendiri. Akan tetapi perencanaannya yang benar dan pasti.”

“Saat ini orang yang paling bahagia adalah orang tua, anaknya kuliah di kampus ini hingga selesai dan diwisuda. Maka berterima kasihlah kepada mereka, bersimpuhlah dan salaman.” Tuturnya

“Orang tua dalam Islam dibagi ke dalam tiga kelompok, yaitu orang tua kandung kedua disebut mertua, yaitu orang tua dari pasangan hidup kita dan ketiga adalah guru atau dosen yaitu orang tua yang senantiasa mendidik dan mengajari kita berbagai ilmu.”

“Guru atau dosen yang terbaik adalah sebagai orang tua. Mengapa, karena mereka murabbi ruh waljasad yang menata dan memberikan ruh pendidikan dipikiran dan hati kita, itu adalah kelebihannya.”

“Diakhir orasi ilmiahnya beliau mengajak kepada para dosen untuk mengajukan kepangkatannya dan berharap kelak di kampus STAI Denpasar Bali ada yang bergelar profesor.” Pungkasnya